Langsung ke konten utama

VIRTUAL LAB “eLearn”


Virtual lab eLearn merupakan serangkaian alat-alat laboratorium yang berbentuk perangkat lunak (software) komputer berbasis multimedia interaktif, yang dioperasikan dengan komputer dan dapat mensimulasikan kegiatan di laboratorium seakan-akan pengguna berada pada laboratorium sebenarnya. Laboratorium virtual potensial untuk memberikan peningkatan secara signifikan dan pengalaman belajar yang lebih efektif. Pengembangan laboratorium virtual ini diharapkan dapat menyelesaikan permasalahan belajar yang dialami oleh mahasiswa dan mengatasi permasalahan biaya dalam pengadaan alat dan bahan yang digunakan untuk melakukan kegiatan praktikum. Berikut ini tampilan virtual lab eLearn serta penjelasannya :
Ini merupakan tampilan halaman awal login pada virtual lab yang telah kelompok kami rancang, disini terdapat field Username dan password yang tentunya wajib diisi sebelum masuk ke halaman selanjutnya atau sebelum melakukan praktikum.

Gambar  1 Halaman Login

Setelah melakukan login maka mahasiswa akan dibawa ke tampilan selanjutnya yaitu tampilan Home dimana pada tampilan ini terdapat tampilan menuBar dan juga video serta materi yang akan dibahas, dan tidak hanya itu, pada tampilan ini juga terdapat forum diskusi antara mahasiswa dan dosen ataupun mahasiswa dan mahasiswa.
Pada menuBar terdapat options Quiz, upload dan Logout. Options tersebut memiliki fungsi masing – masing dimana Quiz merupakan halaman khusus untuk dilaksanakannya kuis atau tugas, sedangkan options upload itu merupakan options yang berfungsi untuk mengupload segala jenis yang diperlukan yang bersangkutan dengan mata kuliah tertentu, contoh sederhana mengupload kuis yang telah dikerjakan pada halaman sebelumnya atau mengupload tugas dan bisa juga mengupload modul yang tentunya belum sempat terupdate pada mata kuliah yang bersangkutan.

Gambar 2 menu Bar

Selain menu bar tadi, pada tampilan Home ini terdapat sederetan materi yang tentunya akan dibahas nantinya oleh masing – masing mata kuliah yang bersangkutan. pada setiap materi itu ditandai dengan tanda kunci disebelahnya yang berarti jika kunci tersebut masih tertutup maka materi itu belum dibahas dosen dan mahasiswa tidak dapat mengakses terlebih dahulu sebelum dosen membahasnya atau memerintahkannya untuk dipelajari pada waktu tertentu sedangkan tanda kunci yang telah terbuka maka materi tersebut artinya telah dibahas dan mahasiswa dapat mengakses kapanpun saat mahasiswa tersebut membutuhkannya. Pada tampilan Home juga terdapat video streaming yang akan menampilkan dosen sehingga mahasiswa masih tetap dapat memperhatikan ekspresi wajah dosen ketika sedang menjelaskan materi, tidak hanya menampilkan wajah dosen saja, video streaming ini juga akan otomatis berpindah ketika dosen akan melakukan coding ataupun  memperagakan sesuatu yang bersangkutan dengan materi sehingga mahasiswa tidak akan kebingungan ketika kegiatan belajar mengajar berlangsung  

Gambar 3.1 Tampilan Home

Masih pada menu Home terdapat forum diskusi antara mahasiswa dengan dosen ataupun mahasiswa dengan mahasiswa lainnya. Forum ini hampir sama seperti field chatting pada umumnya dimana pengguna dapat memilih siapapun ketika pengguna akan melakukan tanya jawab seputar materi, disini juga akan menampilkan profil mahasiswa yang aktif sedang mengikuti kelas ataupun yang sedang tidak mengikuti kelas, jika mahasiswa yang aktif pada saat kelas berlangsung maka otomatis akan langsung terdata pada absensi kelas dan jika mahasiswa yang tidak aktif maka mahasiswa tersebut dianggap tidak mengikuti kegiatan belajar mengajar atau dianggap tidak hadir.

Gambar 3.2 Tampilan Home

Jika dilihat dari segi relevansinya, tentunya eLearn lebih sesuai dengan kebutuhan mahasiswa karena pada eLearn ini bisa video streaming antar sessama pengguna, serta terdapat materi – materi yang berupa video dosen yang tidak akan membuat mahasiswa kebingungan dalam memahami materi. Selain itu juga akun pengguna tidak akan tergandakan karena setiap pengguna hanya memiliki satu akun.
Untuk kapasitas itu sendiri tentunya eLearn ini sangat cocok digunakan bagi para pengguna yang menggunakan sistem virtual lab, selain itu juga eLearn ini dapat menampung materi dalam bentuk video dan juga kuis maupun tugas.
eLearn dengan menggunakan system virtual lab yang didalamnya terdapat video streaming ini sangat efisien karena saat kegiatan belajar mengajar dilengkapi dengan video sehingga memudahkan mahasiswa unutk memahami materi dan juga lebih menghemat waktu dan lebih fleksibel karena pengguna tidak harus datang ketempat melainkan bisa melakukan kegiatan belajar mengajar dimanapun.
Ketepatan waktu pada eLearn ini sangatlah penting dan harus diperhatikan karena kalau telat atau bahkan tidak sama sekali di update maka mahasiswa akan ketinggalan materi terbaru. Kelebihan eLearn pada ketepatan waktu ini saat setelah kegiatan belajar mengajar selesai maka materi tersebut akan langsung terupload otomatis sehingga mahasiswa tidak usah takut akan ketinggalan materi yang baru saja dibahas.
Untuk mengakses eLearn ini juga sangatlah mudah, tidak harus diakses melalui PC ataupun laptop saja melainkan bisa juga diakses melalui gadget seperti tablet ataupun smartphone.
Keakuratan pada eLearn ini juga sangat berpengaruh terhadap nilai masing – masing mahasiswa karena jika setiap pertemuan akan diadakan postest ataupun pretest yang nantinya setelah mahasiswa mengupload jawaban masing – masing maka beberapa saat kemudian nilai akan langsung tertera pada setiap hasil pekerjaan mahasiswa, selain itu juga kehandalan setiap materi yang terdapat pada eLearn ini merupakan materi yang bersangkutan pada setiap masing – masing mata kuliah.
Keamanan eLearn ini sangatlah terjaga karena tidak bisa sembarang orang dapat mendaftar pada sistem ini. Selain itu juga tidak sembarang mahasiswa dapat login pada kelas praktikum lain karena masing – masing mahasiswa hanya akan mengikuti kelas praktikum sesuai dengan kredit mata kuliah masing – masing dan setiap mahasiswa yang mengikuti praktikum yang bersangkutan hanya dapat didaftarkan oleh pihak sekretariat dengan satu akun saja.
Dilihat darii segi keekonomisannya, eLearn ini juga dapat menyimpan video dosen yang telah membahas materi sebelumnya sehingga mahasiswa yang tidak mengikuti kegiatan belajar mengajar pada saat itu dapat mendownload video dosen yang telah membahas materi sebelumnya sehingga mahasiswa tidak perlu takut akan ketinggalan materi.

Keuntungan dari virtual Lab eLearn
1.     Mahasiswa tidak perlu lagi datang ke lab praktikum
2.     Menghemat biaya dalam pembelian perangkat lab untuk praktikum
3.     Tidak ada bentrok jadwal pemakaian ruangan lab
4.     Bisa diakses dimana saja yang terdapat jaringan internetnya
5.     Dari sisi transportasi lebih ekonomis
6.     Tidak ada kendala cuaca
7.     Lembaga lebih efisisen dalam penyiapan sarana
8.     Mengoptimalkan sistem informasi dan aplikasi

Kerugian dari virtual Lab
1.     Jika ada gangguan jaringan internet maka akan sulit untuk mengikuti atau diadakannya praktikum yang kondusif
2.     Setiap mahasiswa belum tentu mempunyai sarana yang diperlukan untuk membangun jaringan
3.     Untuk menyamakan waktu pertemuan antara mahasiswa secara serentak sangat sulit

Sistem yang dapat dikembangkan untuk virtual Lab
1.     Sistem ini terdapat fitur live chat untuk mengontrol mahasiswa yang aktif dan yang pasif selain itu juga untuk membatu mahasiswa yang kesulitan dalam mengikuti praktikum
2.   Untuk mengetahui mahasiswa tetap berada di tempat atau tidak di dalam sistem ini juga menggunakan live camera untuk menjaga agar mahasiswa tetap didepan device
3.     Mahasiswa tidak dapat membuka materi selanjutnya sebelum pertemuan diselenggarakan



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Struktur Organisasi PT. Indofood CBP Sukses Makmur Tbk. Cabang Cibitung

PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk . (“ICBP”) merupakan salah satu produsen produk konsumen bermerek yang mapan dan terkemuka, dengan kegiatan usaha utama antara lain mi e instan, dairy, makanan ringan, penyedap makanan, nutrisi dan makanan khusus serta minuman. Guna mendukung kegiatan usaha utamanya, ICBP juga menjalankan kegiatan usaha kemasan yang memproduksi baik kemasan fleksibel maupun karton. ICBP menawarkan berbagai pilihan produk solusi sehari-hari bagi konsumen di segala usia dan segmen pasar, melalui lebih dari 40 merek produk. Banyak di antara merek-merek tersebut merupakan merek terkemuka dengan posisi pasar yang signifikan di Indonesia, serta memperoleh kepercayaan dan loyalitas jutaan konsumen selama bertahun-tahun. Dengan didukung oleh jaringan distribusi yang ekstensif dari perusahaan induk, sebagian besar produk ICBP telah tersedia di seluruh nusantara, dan juga dapat memenuhi permintaan pasar secara tepat waktu dan lebih efisien. Kegiatan operasional yang

Peran, Fungsi, dan Kedudukan Bahasa Indonesia

BAB I P ENDAHULUAN 1.1       Latar Belakang Bahasa merupakan suatu alat komunikasi yang disampaikan seseorang ke orang lain agar bisa mengetahui apa yang menjadi maksud dan tujuannya. Bahasa Indonesia itu sendiri merupakan bahasa yang sudah dipakai oleh masyarakat Indonesia sejak dahulu,namun tidak semua orang mengerti peranan dan fungsi dari bahasa Indonesia tersebut selain menjadi alat komunikasi,dan tidak semua orang mengerti kedudukan bahasa Indonesia. Bahasa Indonesia perlu dipelajari oleh semua lapisan masyarakat. Tidak hanya pelajar dan mahasiswa saja,tetapi seluruh warga Indonesia wajib mempelajari bahasa Indonesia. 1.2       Tujuan Pembuatan makalah ini bertujuan untuk mengetahui dan mempelajari peran,fungsi serta kedudukan bahasa Indonesia. Karena sebagai warga Indonesia kita wajib mengetahui dan memahami peran,fungsi dan kedudukan bahasa Indonesia secara umum. 1.3       Rumusan Masalah 1. Apa pengertian dari bahasa 2. Apa pengertian dari bahasa Indones

MANAJEMEN FINANSIAL UNTUK LAYANAN TEKNOLOGI INFORMASI

PENGENALAN DAN RUANG LINGKUP Tidak ada bisnis yang bisa bertahan lama, tanpa penanganan keuangan yang baik dan efektif. Manajemen keuangan adalah tentang pengawasan dari sumber daya keuangan yang dimiliki oleh perusahaan. Manajemen keuangan memastikan organisasi mengetahui dan memahami biaya dari operasi yang mereka lakukan, pengeluaran yang harus dikeluarkan dan hal – hal eksternal yang mempengaruhi hal tersebut. Ini akan membantu perusahaan membuat keputusan yang tepat bagaimana suatu layanan disiapkan, cara suatu layanan di suplai, serta investasi yang diperlukan untuk memberikan pengiriman dan efek yang mampu mengubah pola kebutuhan yang ada. Kemampuan manajemen keuangan yang kuat mampu membuat penyedia layanan TI membuat  keputusan yang tepat dan reaksi secara tanggap terhadap perubahan. Hal itu membuat kontrol terhadap pengeluaran menjadi lebih baik untuk memastikan keputusan investasi yang tepat dan promosi nilai layanan terlaksana. TUJUAN DAN OBJEKTIF Tujuan dari ma